Kandungan Makanan Sehat Untuk Anak

628

Anak adalah makhluk yang sangat aktif dan cenderung tidak bisa diam. Anak senang sekali bergerak bahkan hampir sepanjang hari. Hal ini dilakukan oleh anak karena sebenarnya ia sedang mengekplorasi lingkungannya. Untuk melakukan semua kegiatan tersebut seorang anak membutuhkan tenaga yang sangat banyak. Tenaga yang dibutuhkan tersebut dapat diperoleh dari makanan. Oleh karena itu, sangatlah penting memberikan makanan sehat untuk anak kita.

Makanan merupakan salah satu hal yang sangat penting yang dibutuhkan oleh buah hati anda. makanan merupakan sumber gizi dan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh anak. makanan yang harus dikonsumsi oleh anak adalah makanan yang sehat, makanan sehat untuk anak merupakan makanan yang memenuhi empat sehat lima sempurna, berikut adalah diantaranya :

  • Karbohidrat, karbohidrat merupakan bahan makanan yang mengandung unsur gula, sehingga karbohidrat merupakan bahan makan yang sangat cocok untuk menghasilkan energi bagi tubuh anak. Karbohidrat dapat anda peroleh dari nasi, jagung, dan kentang.
  • Protein, protein merupakan zat yang digunakan untuk meregenerasi sel. Protein terdiri dari dua jenis, yaitu protein nabati yang berasal dari tumbuhan seperti tahu,tempe dan kedelai dan protein hewani yang berasal dari hewan seperti telur, daging ayam, daging sapi dan ikan.
  • Vitamin dan mineral, vitamin dan mineral adalah kandungan dari bahan makanan yang dapat bermanfaat untuk menjaga keseimbangan tubuh dan membatu metabolisme tubuh. Salah satu dari mineral yang diperlukan oleh tubuh kita adalah kalsium. Kalsium dapat membantu menguatkan tulang. Kalsium dapat diperolah dari berbagai jenis makanan salah satunya adalah susu. Pilihlah susu yang terbaik bagi buah hati anda, salah satu yang dapat anda pilih adalah Dancow. Dancow adalah susu anak yang memiliki formula terbaik dan sesuai dengan tubuh buah hati anda, Dancow juga menagndung beberapa zat penting yang dapat membantu tumbuh dan kembang buah hati anda.

Makanan sehat untuk anak adalah makanan yang memiliki seluruh komponen tersebut dalam setiap porsi makanan buah hati anda, maka pastikanlah buah hati anda memperoleh makanan yang sehat dan seimbang.