Jenis-Jenis Perlindungan Asuransi Mobil Berikut In

585

Mobil merupakan harta yang sangat berharga untuk mendukung mobilitas pekerjaan anda. bagi sebagian besar orang, mobil termasuk kebutuhan pokok yang tidak dapat digantikan fungsinya oleh kendaraan umum karena masalah waktu yang tidak dapat ditentukan.

Ada banyak hal yang harus anda lakukan untuk memastikan performa mobil selalu dalam kondisi yang baik. selain itu, anda juga harus memberikan jaminan perlindungan kepada mobil anda atas risiko kejadian tidak terduga yang dapat menyebabkan kerugian dalam jumlah besar seperti kecelakaan, pencurian, bencana alam, kerusuhan, dan lain-lain. Untuk mendapatkan pelayanan maksimal, anda bisa memilih perusahaan asuransi kendaraan yang bagus, seperti simasnet.

asuransi kendaraan yang bagus

Sebelum anda membeli polis asuransi mobil, anda harus memahami dulu jenis perlindungan seperti apa yang anda perlukan. Adapun tiga jenis jaminan perlindungan dari simasnet sebagai perusahaan asuransi kendaraan yang bagus diantaranya jaminan gabungan dan Third party liability (TPL), jaminan total loss only dan TPL, serta jaminan TPL only. Berikut ini beberapa risiko atas jaminan tersebut.

Jaminan gabungan (comprehensive)

Jaminan gabungan menanggung beberapa risiko seperti kerugian atau kerusakan atas kendaraan bermotor yang diakibatkan benturan, tabrakan, terbalik, tergelincir dari jalan, kecelakaan yang terjadi selama penyeberangan menggunakan kapal feri atau alat penyeberangan lain yang resmi dan berada di bawah pengawasan Dirjen Perhubungan Darat, perbuatan jahat atau kriminal oleh orang lain, tindakan pencurian termasuk disertai tindak kekerasan, kebakaran, dan tersambar petir.

Pada jaminan ini juga akan menanggung biaya wajar yang telah dikeluarkan oleh pihak tertanggung saat mengalami kerugian ataupun kerusakan akibat risiko yang dijamin untuk penjagaan, pengangkutan, atau penarikan ke bengkel atau tempat lain yang berfungsi

mengurangi atau menghindari kerugian maupun kerusakan tersebut dengan nilai maksimum ganti rugi biaya derek sebesar 0.5% dari jumlah pertanggungan.

Total Loss Only (jaminan kerugian total)

Jaminan ini akan menjamin risiko jika kerugian ataupun kerusakan terjadi karena suatu kejadian yang dijamin oleh polis. Adapun biaya perbaikan ke kondisi semula atau penggantian sebelum terjadinya kerugian atau kerusakan sama dengan atau lebih dari harga sebenarnya dari kendaraan yang dipertanggungkan.

Itulah pemaparan jaminan perlindungan dari 2 jenis jaminan asuransi mobil, semoga bermanfaat.