Di zaman modern ini semua orang tentunya sangat membutuhkan internet untuk kepentingannya masing – masing, baik itu untuk mencari berbagai macam informasi, menonton video atau film atau juga mengakses media sosial untuk berkomunikasi dengan teman dan keluarga. Untuk mengakses internet kini semakin mudah saja, tidak harus memiliki pc atau laptop, kini smartphone atau hp sudah ada yang menyediakan fitur internet.
Nah dengan begitu anda bisa internetan di mana pun anda berada, selain itu anda juga perlu kuota internet. Bagi anda yang ingin paket internet murah dan solusinya yaitu menggunakan kartu Gsm Axis yang menyediakan paket internet menarik. Nah berikut ini saya akan paparkan beberapa paket internet dari Axis.
1 . Paket Internet Bronet
Paket internet yang di sediakan oleh Axis tentunya sangat banyak salah satunya adalah bronet. Bronet ini merupakan paket internet murah best seller karena harganya pun sangat murah serta bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Paket ini juga di bagi menjadi 2 yaitu paket internet yang di bagi dua siang dan malam dan juga paket internet yang bisa gunakan selama 24 jam. Dari mulai 1GB sampai dengan 5GB. Harganya pun di mulai dari 6.900 hingga 60.900.
2 . Paket Internet Obor.
Bagi anda yang suka begadang kini ada kabar baik. Axis kini menyediakan paket obor atau paket tengah malam. Paket ini tentunya sangat cocok sekali bagi anda yang suka begadang. Bila anda bertanya berapa besar kuota yang akan anda dapatkan bila membeli paket ini adalah di mulai dari 5GB hingga 15GB. Nah dengan kuota sebesar itu anda dapat internetan sepuasnya dari pukul 00.00 hingga 06.00 pagi harganya pun dari mulai 19.900 hingga 54.900
Selain paket di atas anda juga bisa memilih paket chat yang bisa di gunakan chat saja untuk beberapa media sosial, selain itu juga ada paket unlimited. Nah untuk paket unlimited ini anda bisa internetan tanpa batas selama 30 hari dengan fup yang sudah di sesuaikan.